Lepas Pamit Pj Gubernur Sulsel, Suardi Saleh Sebut Prof Zudan Arif adalah Maha Guru

    Lepas Pamit Pj Gubernur Sulsel, Suardi Saleh Sebut Prof Zudan Arif adalah Maha Guru

    MAKASSAR - Penjabat (Pj) Gubernur Sulsel Prof. Zudan Arif Fakhrulloh, SH, MH adalah maha guru bagi kami. Banyak hal yang telah diajarkan baik itu terkait tata kelola pemerintahan, Taro Ada Taro Gau yang bermakna satunya kata dengan perbuatan, maupun komitmen yang kuat dalam membangun kabupaten Barru.

    Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Barru H. Suardi Saleh saat ditunjuk menyerahkan cindera mata kepada PJ. Gubernur Sulsel mewakili kepala daerah se-Sulsel pada acara Lepas Pamit Prof. Zudan besert Ninuk Triyanti Zudan, yang digelar di Aula Tudang Sipulung Rujab Gubernur Sulsel, pada Ahad (5/1/2025). 

    "Prof. Zudan adalah maha guru bagi kami. Beliau sangat berkomitmen, Taro Taro Ada Taro Gau yang bermakna satunya kata dengan perbuatan", sebut Bupati Suardi Saleh.

    Diketahui Pj. Gubernur Sulsel Prof Zudan akan dilantik sebagai Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Republik Indonesia pada hari Selasa 07 Januari 2025.

    Prof Zudan sebelumnya sudah mengikuti seleksi calon kepala BKN RI di Jakarta. Namanya masuk dalam tiga besar bersama Eko Prasojo dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi RI serta Suharmen dari BKN.

    Setelah melalui tahapan seleksi, Presiden Prabowo kemudian menunjuk mengisi jabatan Kepala BKN yang saat ini kosong. 

    Dalam kesempatan itu, Prof zudan meminta kepada jajaran Pemprov Sulsel maupun pemerintah darrah untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki. Menurutnya, Sulsel akan maju jika semua bekerja secara maksimal.

    "Saya sadari betul kita semua punya potensi yang luar biasa. Nah apa yang perlu diperkuat dan perlu didorong lagi yaitu kecepatan kerja", pungkasnya.

    makassar suardi saleh sulsel
    Ahkam

    Ahkam

    Artikel Sebelumnya

    Reses Perdana di Barru, Teguh Iswara Suardi...

    Artikel Berikutnya

    Pengecoran Jalan Ghina Sakinah Terus Digenjot,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Banyak Berjanji tapi Minus Realisasi, Siap-Siap Ditinggal Rakyat dan Berakhir dengan Gelar 'Raja Ngibul'
    Hendri Kampai: Raja Itu Orang Pertama untuk Disalahkan, Orang Terakhir untuk Dipuji
    Pengecoran Jalan Ghina Sakinah Terus Digenjot, Mushallah Direncanakan Rampung Sebelum Ramadhan
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'

    Ikuti Kami